Through this program, your company can co-create initiatives with Eco Camp to enhance engagement with customers, employees, products, and brand identity in a creative and positive way. These initiatives will create meaningful impacts, both for your company and for environmental education across Indonesia.

Are you ready to collaborate?
Contact us for more details!
Kolaborasi SOHO Global Health & Ecocamp: Merawat Bumi Bersama
Selama tiga tahun terakhir, SOHO Global Health bekerja sama dengan Ecocamp dalam melaksanakan program “Keluarga Hebat Merawat Bumi”, yang telah berhasil menjangkau lebih dari 68.646 anak TK, PAUD, RA, serta orang tua dan 2.500 sekolah di seluruh Indonesia. Program ini sejalan dengan purpose SOHO Global Health, yang menjunjung kepedulian terhadap kehidupan manusia sebagai prioritas tertinggi. Melalui program ini, kami bertujuan untuk berbagi pengetahuan dengan anak-anak dan keluarga mereka mengenai pentingnya menjaga dan merawat Ibu Bumi, rumah kita bersama.
Melalui berbagai kegiatan seperti Green Fest, Green Games, Green Health, dan Green Gathering, kami mengajak anak-anak, orang tua, dan pendidik untuk bersama-sama menjaga bumi dengan cara yang menyenangkan dan edukatif. Kegiatan Senam Anak & Senam Ibu, Gardening & Zero Waste, serta lomba-lomba seperti Lomba Mewarnai, Lomba Pilah Sampah, dan Lomba Senam Keluarga Hebat dirancang untuk menumbuhkan kebiasaan ramah lingkungan di lingkungan rumah dan sekolah sejak usia dini.

Sebagai bagian dari komitmen SOHO Global Health untuk mengutamakan kepedulian terhadap kehidupan manusia, program ini tidak hanya fokus pada pendidikan lingkungan, tetapi juga mengajak anak-anak dan keluarga untuk menyadari bahwa menjaga bumi adalah tanggung jawab kita bersama. Dengan berbagi pengetahuan dan tindakan nyata, kami berharap dapat membentuk kebiasaan ramah lingkungan yang dapat diwariskan untuk masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.
Mari bergabung dengan kami dalam perjalanan ini, dan bersama-sama menjaga bumi, rumah kita yang tak ternilai harganya!